Senjata Tradisional Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Parang Bangka
Salah satu senjata tradisional di provinsi ini adalah parang bangka. Bentuknya seperti layar kapal. Senjata ini biasa digunakan terutama untuk perkelahian jarak pendek.
Bentuk parang bangka ini mirip dengan golok di Pulau Jawa. Namun, ujung parang ini dibuat lebar dan berat. Gunanya untuk menambah bobot sehingga sasaran dapat terpotong dengan cepat. Parang yang berdiameter sedang atau sekitar 40 cm dapat digunakan untuk menebang pohon. Hal ini karena bobot ujungnya yang lebih besar dan lebih berat.
Kedik
Senjata tradisional lainnya adalah kedik. Kedik adalah senjata tradisional yang digunakan sebagai alat pertanian. Alat ini digunakan di perkebunan, terutama di kebun lada. Dalam menggunakannya si pemakai harus berjongkok dan bergerak mundur atau menyamping.
Alat ini digunakan dengan cara diletakkan pada tanah dan ditarik ke belakang. Alat ini efektif untuk membersihkan rumput pengganggu tanaman lada. Kedik biasanya digunakan oleh kaum wanita karena alatnya kecil dan relatif lebih ringan. Kedik hanya dapat digunakan untuk memotong rumput jenis yang kecil atau rumput yang tumbuh dengan akar yang dangkal, bukan ilalang.
Selain parang bangka dan kedik, provinsi ini memiliki jenis senjata tradisional lainnya. Senjata tradisional itu adalah siwar panjang.
Baca juga:
Rumah Adat Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Tarian Tradisional Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Makanan Khas Bangka Belitung Lengkap Penjelasannya
Pakaian Adat Kepulauan Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Baca juga:
Rumah Adat Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Tarian Tradisional Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya
Makanan Khas Bangka Belitung Lengkap Penjelasannya
Pakaian Adat Kepulauan Bangka Belitung Lengkap, Gambar dan Penjelasannya